.

Perbedaan Granite Tile VS Keramik



  • Keramik dikenal dengan GLAZED keramik sedangkan granit disebut juga homogenous tile 
  • Keramik terdiri dari 2 lapisan sedangkan granit tile bersifat homogen 
  • Yang dimaksud dengan keramik terdiri dari 2 lapisan yaitu terdiri dari lapisan glazur dan lapisan tanah liat. Lapisan atas yang tipis seperti kaca dengan ketebalan 1-2mm adalah glazur 

  • Sedangkan yang dimaksud homogen pada granit tile yaitu baik warna, motif dan kekuatan dari lapisan atas sampai lapisan bawah mempunyai mutu material yang sama(homogen) 
  • Bahan baku keramik yaitu glazur dan tanah liat sedangkan granit yaitu tanah liat, pasir silika, stain(pewarna) dan feldspar 
  • Water absorption atau daya penyerapan air dari keramik 7% sedangkan granit < 0,05% 
  • Modulus of Repture atau kekuatan dari keramik sebesar 450kg/cm2 
  • Suhu pembakaran untuk keramik plus minus 1000 celcius sedangkan granit plus minus 1230 celcius 
  • Pada masa sekarang ini era KERAMIK sudah mulai bergeser ke GRANIT TILE 
  • Penggunaan Granit Tile mulai digunakan untuk mall, rumah sakit, apartemen, pedestrian, rumah mewah dan lain-lain 
  • Harga granit tile memang lebih mahal daripada keramik 
  • Produsen keramik seperti Platinum, Roman Ceramics, Milan dan lain-lain 
  • Produsen Granit seperti Granito, Essenza, Indogress, Niro, Garuda Tile, Monalisa, dan lain-lain 
  • Khusus untuk Granit tile jangan terjebak dengan granit cina yang berharga murah 
  • HARGA selalu membawa kualitas baik produk maupun pemasangan Granit Tile, jangan sampe salah memilih ketahui dan kenali produk yang ada 
  • Membeli Granit yang berkualitas dan tukang pasang yang juga berkualitas dapat menjadikan INVETASI terbaik buat masa depan kita
sumber gambar : http://granito.co.id/

Subscribe to receive free email updates: